Syaikhul Islam Ali di Sosialisasi 4 Pilar: Masyarakat Harus Memahami Demokrasi!

Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) H. Syaikhul Islam Ali, LC, M. Sosio, menyampaikan sosialisasi Empat Pilar kebangsaan di Caffe Aphekot’s, Jl. Raya Benowo No.22, Benowo, Kec. Pakal, Surabaya, Jawa Timur. Kamis, (20/07/23).

“Sebagai Anggota DPR RI berkewajiban untuk mensosialisasikan Empat Pilar kebangsaan. Bagaimana kami mensosialisasikan terkait dengan dasar negara Pancasila, konstitusi negara UUD 1945 beserta dengan amandemennya, semboyan negara Bhineka Tunggal Ika, dan bentuk negara NKRI,” ujar Gus Syaikhul, sapaan akrab H. Syaikhul Islam Ali.

Acara yang dihadiri oleh Cak Iwan sebagai Tim Ahli dari Gus Syaikhul ,Para Relawan Koncoplek , Pedagang Pasar Benowo ,  dan Relawan Semut Ijo Surabaya ini berjalan sangat khidmat. Berbagai macam aspirasi yang disampaikan oleh para relawan di hadapan Gus Syaikhul. 

Gus Syaikhul sebagai Anggota Komisi VII DPR RI dari fraksi PKB mengatakan, sosialisasi ini dirasa sangat penting untuk dipahami dan dimengerti oleh seluruh warga Indonesia. Selain itu, tujuannya untuk membekali masyarakat yang akan menghadapi pesta demokrasi di tahun 2024 mendatang.

“Salah satunya yaitu terkait berdemokrasi. Dalam kurun waktu 6 bulan kedapan kita akan ada pesta demokrasi,” tegasnya saat ditemui seusai acara.

Gus Syaikhul berharap dengan dilakukan sosialisasi ini bisa menambah wawasan terhadap masyarakat untuk berdemokrasi.

“Jadi Masyarakat itu bisa lebih dewasa dalam memilih pemimpin dan mengetahui sebuah proses berdemokrasi yang sangat benar,” imbuhnya.

Lanjutnya, sosialisai empat pilar kebangsaan adalah program pemerintah yang cukup penting, dikarenakan berperan membangun kesadaran setiap warga untuk berbangsa.

 
“sebagai wakil rakyat juga tidak boleh luput untuk mengedepankan aspirasi masyarakat,” ujarnya.