RAJAWARTA : Open House yang digelar Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa (KIP) banyak menerima tamu dari berbagai kalangan. Salah satu tamu yang diterima KIP adalah Pengurus Badan Musyawarah Antar Gereja (BAMAG) Jatim, Jumat (7/6).
Dengan ditemani bawahannya, KIP menerima silaturahami pengurus BAMAG Jatim dengan gayeng. Gubernur perempuan pertama di Jatim ini menerima ucapan selamat Idul Fitri 1440 H dari puluhan pendeta dan tokoh agama Kristen di Jawa Timur yang tergabung dalam Pengurus BAMAG Jatim.
Di sela pertemuan tersebut KIP mengucapkan terimakasih kepada tokoh agama dalam keikutsertaannya membangun Jawa Timur yang sangat harmonis antar umat beragama. Untuk itu dirinya berharap agar suasana yang cukup harmonis ini bisa dijaga dan semakin dibangun kembali di masa-masa mendatang.
“Kita datang ini dalam rangka silaturahmi halal bihalal menyambung tali persaudaraan antar lintas agama. Karena Ibu Khofifah juga selaku ketua muslimat, simbul dari pada satu titik kekuatan yang ada di Indonesia, sehingga kami datang bersama-sama dengan para pendeta ini bersilaturahmi kepada Ibu Gubernur,” ujar Ketua BAMAG Jatim, Agus Susanto usai menemui Gubernur Khofifah.
Selain bersilaturhami dalam suasana halal bihalal menyambut Idul Fitri 1440 H, perbincangan tersebut juga membicarakan soal pembangunan kemajuan Jawa Timur. Utamanya soal kesenjangan wilayah yang terdapat jarak disparitas antar wilayah, rendahnya indeks pembangunan manusia (IPM) Jatim serta persoalan pembangunan-pembangunan lainnya. (sbr/B5)