Mengenang Jasa Soeharto, DPD Golkar Jatim Gelar Doa Bersama

Ketokohan Almarhum Soeharto dinilai sangat layak dihormati dan diteladani. Diakui atau tidak diakui Mantan Presiden Indonesia kedua ini banyak berkontribusi terhadap perkembangan dan Pembangunan Indonesia. Bahkan, berkat jasanya terhadap pembangunan di Indonesia, Alm Soeharto memperoleh gelar Bapak Pembangunan.

Atas dasar tersebut, DPD Golkar Jawa Timur menggelar doa bersama dan tahlil untuk mengenang satu Abad kelahiran Soeharto. Kepada wartawan, Ketua DPD Partai Golkar Jawa Timur, M Sarmuji mengungkapkan alasannya menggelar doa bersama dan tahlil untuk mengenang satu abad kelahiran Soeharto.

Menurutnya terlepas dari kelebihan dan kekurangannya, alm Soeharto merupakan tokoh penting di Indonesia, terutama terkait dengan Pembangunan Indonesia. Misalnya, selama memimpin Indonesia, Almarhum banyak melahirkan berbagai karya Pembangunan, dimana hingga saat ini bisa dinikmati rakyat Indonesia.

Lalu bagaimana dengan Partai Golkar? Sarmuji menuturkan, Partai Golkar tidak bisa dipisahkan dengan Alm Soeharto. Jadi, sebagai kader partai Golkar, dirinya wajib mengingat jasa baik Soeharto.

Sarmuji lalu mengutip petuah Almarhum “Kita mesti mikul dhuwur mendhem jeru (mengingat jasa baik setinggi-tingginya, mengubur kesalahan sedalam-dalamnya),”

SumberBerita