RAJAWARTA : Jajaran 083/Bhaladika Jaya (BDJ) menggelar pembinaan terhadap Pramuka di bawah binaan Kodim-kodim, mulai dari Malang Hingga Banyuwangi. Acara itu digelar di bumi perkemahan Coban Talon, kota Batu, Jawa Timur.
Peserta Pramuka yang ikut dalam kegiatan Pembinaan Pramuka Saka Wira Kartika secara keseluruhan berjumlah 180 orang peserta. “Dari jumlah tersebut sudah termasuk pendukungnya,” ucap Mayor Joko Istianto saat ditemui media ini (23/6).
Kalau jumlah peserta binaan yang ikut menurut Joko jumlahnya sekitar 144. “Pesertanya dari jajaran Korem mulai dari Malang sampai Banyuwangi,” cetus, Pasi Wasi Wanwil ini.
Joko menambahkan, pertemuan seperti ini yang diberi nama Persami (Pertemuan Sabtu dan Minggu) tidak dilakukan setiap saat, tapi hanya setahun sekali.
“Kalau kegiatan Saka Wira Kartika tidak diadakan setiap saat melainkan setahun sekali,” tukasnya.
Dia menambahkan, secara umum salah satu tujuan dari kegiatan ini mendidik peserta memahami wawasan kebangsaan (wasbang). “Secara umum salah satu tujuan dari kegiatan ini adalah untuk bela negara,” pungkasnya. (red)