UMUM  

Apa Kabar SLF Tunjungan Plaza? Irvan Wahyudrajad Menjelaskan

RAJAWARTA : Apa Kabar Sertifikat Laik Fungsi (SLF) Tunjungan Plaza Kota Surabaya? Pasca terungkapnya Tunjungan Plaza (TP) mulai dari TP1 hingga TP5 tidak mengantongi SLF. Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Pemukiman Serta Pertanahan (DPRKPP) langsung bergerak dengan mengirimkan surat peringatan.

“Surat peringatan kami kirim sekitar pertengahan Bulan April, kira-kira sehari setelah TP5 terbakar,” ungkap Ali Murtadlo Sekretaris DPRKPP beberapa waktu lalu, di ruang kerjanya.

Dalam keterangannya, Ali menjelaskan, permohonan SLF TP sudah masuk ke Dinas yang dipimpin Irvan Wahyudrajad. Dan, sedang dalam proses. “Sedang dalam proses,” cetus Ali.

Sementara Irvan Wahyudrajad tatkala ditemui media ini di Gedung DPRD Yos Sudarso Kota Surabaya mengaku, SLF yang diajukan pengelola Tunjungan Plaza sudah selesai. “Kayaknya sudah selesai. Untuk TP5 kan hanya perpanjangan,” tutur Irvan (20//6/2022).

Ditanya, TP1 hingga TP5 apa sudah selesai semua SLF-nya? Irvan sejenak menghubungi bawahannya untuk meminta data terkait. “Kalau ngomong data. Bentar tak tanyakan dulu,” cetus Irvan seraya menghubungi bawahannya.

Sesaat kemudian mantan Kadishub Kota Surabaya itu mengatakan, belum bisa memberikan data Tunjungan Plaza. “Datanya masih dicari. Besok saya kirim via WA,” tukasnya.

Keesokan harinya, sekitar pukul 11.49 WIB Irvan mengirim data yang dijanjikan ke rajawarta. Berdasarkan data yang dikirim, terungkap mulai dari TP1 hingga TP5 sudah mengantongi SLF. “Sudah terbit SLF Pakuwon,” tutur Irvan.

Melalui tulisannya Irvan menjelaskan, SLF yang terbit untuk Pakuwon diantaranya TP1 sampai dengan TP4 dan hotelnya. “TP5, Orchid Tanglin, dan Educity Recidence SLFnya sudah terbit juga,” pungkasnya.