UMUM  

AH Thoni Berharap Ada Raperda Kebudayaan, Kejuangan dan Kepahlawanan

RAJAWARTA : Wakil Ketua DPRD Kota Surabaya, AH. Thony melakukan agenda reses Penjaringan Aspirasi Masyarakat, tahun sidang ketiga masa sidang kedua tahun 2022 pada Sabtu sore (19/02/2022) yang diadakan di Hotel Cleo Surabaya dan dihadiri oleh warga Wonocolo dan sekitarnya.

Untuk tema reses kali ini yaitu Ekplorasi Objek Kebudayaan, Kejuangan dan Kepahlawan Surabaya. Dengan tema yang diambil ini AH. Thony berharap ada Peraturan Daerah (perda) yang mengatur hal tersebut.

“Raperda itu nantinya bertujuan memberi landasan hukum bagi pemeliharaan dan pemanfaatan objek-objek kebudayaan, kejuangan dan kepahlawanan yang dapat memberi nilai pendidikan, kesejahteraan, dll bagi masyarakat luas,” Ucap AH. Thony.

AH. Thony juga berharap kepada masyarakat kota Surabaya untuk ikut berkontribusi dengan membantu untuk mengumpulkan data-data terkait kebudayaan, kejuaangan dan kepahlawanan.

Untuk memberikan kemudahan pengumpulan data tersebut politikus partai Gerinda ini membuat terobosan dengan membuat Google Form yang dimana masyarakat juga bisa ikut serta memberikan aspirasinya terkait masalah yang ada dilingkunganya tersebut.

“Dengan begitu nanti masyarakat luas akan bisa ikut berpatisipasi dan aspirasi ini akan kami tangkap nanti bisa kita pilih mana yang bisa kita follow up secara langsung,” Ucap AH. Thony.

Ia memberikan contoh terkait cagar kebudayaan yang bisa membantu perkonomian di Kota Surabaya seperti membuat teklek dan engrang (permainan tradisional). Dengan demikian ia berharap warga Surabaya bisa mempopulerkan tradisi permainan jaman dulu yang hampir tidak dikenal oleh era Milenial.

“Maka tidak menutup kemungkinan mereka nantinya bisa membuat festival enggrang di kota Surabaya. Bahkan nanti akan membuat ruang industri engrang yang lebih kreatif maka masyarakat bisa mendapatkan nilai ekonomi,” ucapnya. (ricky)