RAJAWARTA : Merespon dampak ekonomi yang disebabkan, Pandemi Covid-19, DPC Partai Demokrat Surabaya, melaunching Bina UMKM. Launching di Kantor DPC Partai Demokrat, Jalan Trenggilis Surabaya, Jumat (2/10/2020).
Kepada sejumlah pewarta, Ketua DPC Partai Demokrat Surabaya, Lucy Kurniasari mengatakan, pandemi covid-19 sangat berdampak pada perekonomian masyarakat. Dan, masyarakat diarus bawah yang paling terdampak.
Indikatornya ungkap Lucy, banyaknya pegawai yang kena PHK, banyak juga yang dirumahkan. Atas dasar tersebut, Partai demokrat langsung beriniatif agar perekonomian, khususnya masyarakat menengah ke bawah tetap hidup, maka, Partai Demokrat menggelar Bina UMKM.
“Kami menggelar Cooking Class Chicken Blue. Selain memberi pelatihan, kami juga memberi modal awal Rp 850.000 agar langsung dapat berusaha,” jelas Ning Surabaya tahun 1986 ini.
Pada launching BINA UMKM ini tutur Lucy, Partai demokrat menyerahkan bantuan rombong UMKM kepada warga secara simbolis.
Selain penyerahan rombong UMKM, Partai yang dikomando AHY ini, juga menyerahkan KTA kepada UKM Sobo Ndoli, salah satu UKM Binaan Partai Demokrat Kota Surabaya.
“Selain hal tersebut, kami juga mencanangkan WiFI GRATIS. Kami berharap Wifi gratis ini, membantu pelajar, pedagang, dan siapa saja yang bekerja di rumah. Masyarakat diharapkan berkurang beban ekonominya dengan adanya WIFI GRATIS,” harap alumni SMA 5 Surabaya ini.
Lucy menegaskan, BINA UMKM dan WIFI GRATIS merupakan Gerakan Nasional Partai Demokrat melalui Instruksi Ketua Umum nomor 05 dan nomor 06.
“DPC Partai Demokrat Kota Surabaya ingin yang pertama merealisasikan Instruksi Ketua Umum DPP Partai Demokrat,” tandas Lucy Kurniasari.