RAJAWARTA : Hendro J Octavianus salah satu Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) Partai Golkar Kota Surabaya mengaku siap bertarung di Daerah Pemilihan (Dapil) 4. Kesiapannya tidak hanya sekedar jadi bacaleg, tapi siap untuk merebut hati masyarakat.
Pernyataan Hendro tersebut disampaikan ke rajawarta disela acara penyerahan dokumen bacaleg Partai Golkar Kota Surabaya ke KPU (14/5/23).
Meski baru pertama kali terjun ke dunia politik, namun persiapannya untuk memenangkan hati rakyat tidak kalah dengan politisi yang lebih mendahuluinya. Terlihat, kesiapan Hendro sangat full power.
“Iya baru pertama kali ikut meramaikan panggung politik di Surabaya. Intinya sudah siap dari awal,” cetusnya.
Menurut Hendro, kesiapannya untuk ikut bertarung di panggung politik Kota Surabaya, tepatnya di Dapil 4 didorong satu keinginan besar, yakni ingin ikut memajukan Kota Pahlawan.
“Visi misi kedepannya Surabaya lebih maju lagi, lebih tertata lagi. Itu saja,” cetusnya.
Hendro yakin di Pileg 2024 nanti dirinya akan mampu untuk memenangkan hati rakyat. Hal tersebut didasari, selain mendapat dukungan dari keluarga, dukungan dari berbagai pihaknya juga terus mengalir.
“Semuanya support, full. Bahkan dari teman-teman organisasi advokat juga semuanya mendukung,” ujarnya.
Dari hasil pemantauannya selama menyapa masyarakat Hendro mengaku, masyarakat cukup antusias melihat kehadirannya di panggung Politik. “Respon masyarakat cukup bagus. Ya nanti kita lihat saja kedepannya seperti apa,” pungkas Hendro yang juga Ketua DPC AAI Officium Nobile kota surabaya