METRO  

Mahfudz : RHU Melanggar Surabaya Jadi Gaduh, Kalau Toko Modern Semua Adem Ayem

RAJAWARTA : Mahfudz politisi PKB Kota Surabaya menyoroti sikap pejabat yang heboh ketika mendengar, melihat RHU melanggar jam operasional. Sementara, ketika mendengar atau melihat toko modern yang melanggar Jam operasional semuanya adem ayem.

“Kalau RHU melanggar jam operasional Surabaya jadi gaduh, tapi kalau toko modern seperti Indomart, Alfamart dll melanggar jam operasional semua pada diam,” ungkap Mahfudz ditemui media ini (21/2/2022).

Mahfudz mengapresiasi para mengusaha yang mau mematuhi penetapan jam operasional. Apalagi saat ini Kota Surabaya masuk ke PPKM Level 4.

“Kami sangat mengapresiasi bagi para pengusaha yang patuh terhadap Perda. Artinya apa? Artinya Perda Pemkos ada marwahnya,” ujarnya.

Tapi lanjutnya, jangan sampai panismen yang diterapkan Pemkos menjadi tebang pilih. “Panismen jangan diterapkan pada satu usaha saja. Contohnya, ketika RHU melanggar hebohnya luar biasa. Kenapa hal seperti ini (panismen) tidak berlaku seperti indomart dan alfamart,” tukas Mahfudz, bertanya heran.

Padahal ungkapnya, jam operasional RHU dan toko modern sama-sama memiliki jam operasional. “Kalau RHU melanggar sampai ada petugas yang menjaga. Terus kenapa Satpol PP tidak menjaga disana (toko modern),” ujarnya.

Kenapa Pemkos tidak menindak toko modern yang melanggar jam operasional? Bernada satire politisi PKB itu mengatakan, mungkin Pemkos tidak tahu ada toko modern yang melanggar jam operasional.

“Mungkin Pemkos tidak tahu ya, kalau ada toko modern yang melanggar jam operasional atau mungkin karena RHU lebih banyak jumlahnya dibandingkan dengan jumlah toko modern. Sehingga Pemkos tidak tahu,” tambahnya.

Dari kacamatanya, sikap tegas Pemkos hanya berlaku pada RHU. “Lemah ke toko modern, tegas ke RHU,” pungkasnya.