RAJAWARTA ; Warga Jalan Nambangan Gang Sulaiman ramai-ramai mendatangi Komisi C DPRD Yos Sudarso. Pemantiknya, karena persoalan lahan Warga dengan Sugeng Purwoko belum juga menemui titik terang.
Abdurrahman salah satu perwakilan warga yang berhasil ditemui rajawarta mengatakan, hingga hari ini persoalan lahan milik warga dengan Sugeng Purwoko belum jelas. Padahal persoalan ini sudah dua kali digelar Rapat Dengar Pendapat (RDP) di Komisi C.
“Persoalan ini kan sudah dua kali hearing di Komisi C. Oleh karenanya saya ke komisi C untuk menanyakan kapan hearing berikutnya. Sudah hampir sebulan kami menunggu kabar. Tapi hingga sekarang belum jelas,” tukasnya. (24/1/2022).
Menanggapi keluhan warga Nambangan gang Sulaiman, Agoeng Prasodjo Sekretaris Komisi C DPRD Yos Sudarso menjelaskan, selama ini komisi C sangat serius untuk menuntaskan persoalan warga Nambangan Gang Sulaiman.
Namun, karena disposisi dari pimpinan Dewan belum turun. Akhirnya RDP yang diharapkan warga belum bisa ditindaklanjuti. “Kita sudah mrngajukan hearing dua kali ke Ketua DPRD. Namun, hingga saat ini belum disetujui oleh ketua,” tegas Agoeng kepada rajawarta.
Ditemui di ruang kerjanya, Adi Sutarwijono membenarkan, dirinya belum mendisposisi pengajuan hearing Komisi C tentang persoalan warga Nambangan Gang Sulaiman.
Sebab ungkapnya, masih menunggu rampungnya Tatib DPRD Yos Sudarso. “Kalau itu diajukan ke Komisi C, nanti menunggu tatib yang baru. Karena urusan pertanahan ditatib yang lama masih Komisi A,” cetus Awi panggilan akrab Adi Sutarwijono.
Setelah Tatib yang baru sudah rampung, Awi menegaskan, semua persoalan warga yang masuk ke dewan, termasuk persoalan warga Nambangan Gang Sulaiman pasti ditindaklanjuti.